Ini Penjelasan BMKG tentang Suhu yang Terasa Panas Akhir-akhir ini

KOTAJOGJA.COM – Akhir-akhir ini, apakah Anda merasakan suhu tengah memeanas dan cenderung gerah, khususnya di siang hari? Badan Meteorogogi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memberikan penjelasan terkait fenomena tersebut. Sesuai dengan prediksi BMKG, jika pada bulan-bulan ini beberapa wilayah Indonesia mengalami berkurangnya tutupan awan akibat sedang berada pada masa transisi dari musim hujan ke musim kemarau.

Pola tersebut mirip dengan pola suhu maksimum di Surabaya, sementara di Semarang dan Jogjakarta pola suhu maksimum akan terus naik secara gradual pada bulan April dan mencapai puncaknya pada bulan September hingga Oktober.

Meski BMKG menyatakan tingginya suhu maksimum akhir-akhir ini tidak dapat dikatakan secara langsung akibat perubahan iklim, namun BMKG memiliki catatan khusus terkait hal itu. Dalam analisis perubahan iklim oleh peneliti BMKG, disebutkan jika trend suhu maksimum di Jakarta telah meningkat signifikan sebesar 2,12°C per 100 tahun.

BMKG juga menyebutkan efek dari perubahan iklim di Indonesia tersebut bisa dilihat dengan meningkatnya frekuensi kejadian dan intensitas curah hujan ekstrem dalam 30 tahun terakhir. Contoh lainnya adalah dengan makin menghangatnya suhu muka air laut yang memicu badai tropis di wilayah selatan Indonesia (Samudera Hindia) atau di wilayah utara Indonesia (Samudera Pasifik bagian barat).

About admin 2371 Articles
Tim Redaksi Kotajogja.com | yang mengelola semua konten di kotajogja.com | Untuk saran berkaitan dengan konten silahkan japri via email : kotajogjacom@gmail.com